POLA KOMUNIKASI INTERPERSONAL ANTAR ANGGOTA ANAK PUNK DI KELURAHAN SUKARAYA KECAMATAN BATURAJA TIMUR KABUPATEN OGAN KOMERING ULU

RIO, SIPRIANTO and AHMAD, ROSIHAN,M.Si and DARWADI, SUWARNO.M.I.Kom (2022) POLA KOMUNIKASI INTERPERSONAL ANTAR ANGGOTA ANAK PUNK DI KELURAHAN SUKARAYA KECAMATAN BATURAJA TIMUR KABUPATEN OGAN KOMERING ULU. Other thesis, Universitas Baturaja.

[thumbnail of COVER-DAFTAR LAMPIRAN.pdf] Text
COVER-DAFTAR LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (160kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (359kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf

Download (378kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf

Download (395kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (394kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (158kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (266kB)

Abstract

ABSTRAK RIO SIPRIANTO. NPM: 1851017. Pola Komunikasi Interpersonal Antar Anggota Anak Punk Di Kelurahan Sukaraya Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten Ogan Komering Ulu. Skripsi (S-1) Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Baturaja. Di bawah Bimbingan Akhmad Rosihan, M.Si. sebagai Pembimbing I dan Darwadi, M. I. Kom sebagai Pembimbing II. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pola komunikasi interpersonal antar anggota anak punk di Kelurahan Sukaraya Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten OKU. Penelitian ini menggunakan teori akomodasi komunikasi yang dikembangkan oleh Howard Giles. Penelitian ini menggunakan paradigma konstruktivis, dengan metode kualitatif yang berasal dari pendekatan interpretatif/subjektif.. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa bentuk komunikasi yang dilakukan oleh anak punk Simpang 4 Lampu Merah Kelurahan Sukaraya Kecamatan Baturaja Timur berdasarkan teori Akomodasi Komunikasi adalah konvergensi, disvergensi, dan akomodasi berlebihan. 1)Konvergensi, dalam komunikasi yang dibangun oleh anak punk terjadi proses belajar baik belajar Bahasa Ogan maupun Belajar Bahasa Jawa, sehingga adaptasi yang dilakukan seimbang. Konvergensi yang dilakukan dilakukan oleh komunitas anak punk Simpang 4 Lampu Merah Kelurahan Sukaraya Kecamatan Baturaja Timur dilakukan dalam upaya untuk menciptakan hubungan yang lebih intim.2) Divergensi, dalam berkomunikasi, komunitas anak punk, tetap membawa dialect dan logat mereka namun bukan untuk menonjolkan budayanya melainkan hanya sekedar identitas diri saja. Divergensi dalam komunikasi anak punk terlihat saat mereka berbicara dengan orang yang sesuku dengan mereka walaupun disana ada beberap orang lain yang diluar suku sedang merokok ataupun minum tuak, maka mereka tetap saling bicara dalam Bahasa Ogan, meskipun di sekitar mereka adalah teman-teman sesama punk yang berasal dari suku Jawa. Meski mereka paham bahwa teman-teman mereka yang berasal dari suku Jawa tidak mengerti, namun apa yang mereka pilih dalam percakapan antar mereka adalah karena aspek kenyamanan yaitu kecepatan bicara dan pemaknaan bahasa yang lebih mudah, serta keterikatan budaya yang sama.3)Akomodasi Berlebihan, Komunitas anak punk simpang 4 lampu merah melakukan akomodasi berlebihan dalam berkomunikasi. Namun Akomodasis berlebihan ini dilakukan bukan untuk menghina ataupun merendahkan salah satu suku, melainkan untuk belajar dan sekedar bercanda. Bentuk akomodasi berlebihan yang dilakukan oleh anak punk adalah dengan menirukan logat/bahasa temanya yang bukan logatnya. Disarankan agar orangtua melakukan pendampingan dalam pemberian pendidikan agama bagi putra putrinya agar anak memiliki bekal agama yang kuat sebgai bekal hidup di tahap perkembangan selanjutnya.

Kata Kunci: Akomodasi, Komunikasi Interpersonal, Anak Punk

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Universitas Baturaja > Jurnal > FISIP > Ilmu Komunikasi
UBR > Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Meria Unbara
Date Deposited: 08 Mar 2022 04:59
Last Modified: 08 Mar 2022 04:59
URI: http://repository.unbara.ac.id/id/eprint/371

Actions (login required)

View Item
View Item