Clarina, Anggraini and Drs. Achmad, Zahruddin, M.M. and Eva, Susanti, M.Si (2022) IMPLEMENTASI DISKRESI KEBIJAKAN PENGGUNAAN DANA DESA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI DESA PISANG JAYA KECAMATAN BUAY MADANG KABUPATEN OGAN KOMERING ULU TIMUR. Other thesis, Universitas Baturaja.
COVER CLARIAN.pdf
Download (428kB)
ABSTRAK CLARINA.pdf
Download (90kB)
BAB I CLARIAN.pdf
Download (208kB)
BAB II CLARIAN.pdf
Download (334kB)
BAB III CLARIAN.pdf
Download (106kB)
BAB IV CLARIANA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (511kB)
BAB V CLARINA.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (89kB)
DAFTAR PUSTAKA CLARINA.pdf
Download (165kB)
Abstract
Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) yang berasal dari Wuhan, China menyebar sangat cepat hingga ke seluruh dunia, tak terkecuali Indonesia. Pemerintah Indonesia melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) telah berupaya memulihkan keadaan ekonomi dan penanganan covid-19, salah satunya melalui Dana Desa. Nomor 118/PMK.07/2022 tentang Perubahan Ketiga atas Penangan pandemi Covid-19 telah ditetapkan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 17/PMK.07/2021 tentang Pengelolaan Transfer ke Daerah dan Dana Desa Tahun Anggaran 2021 dalam rangka Mendukung Penangan Pandemi Coronavirus Disease (COVID-19) dan dampaknya. Diskresi kebijakan penggunaan dana desa ini ditetapkan untuk mengurangi dampak ekonomi akibat adanya Pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) kepada masyarakat miskin atau tidak mampu.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana Implementasi Diskresi Kebijakan Penggunan Dana Desa Masa Pandemi Covid-19 di Desa Pisang Jaya Kecamatan Buay Madang Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara. Tenik analisis data yaitu pengumpulan data (reduksi), penyajian data, dan penarikan kesimpulan, informan terdiri dari 4
orang. Waktu penelitian dilakukan pada tanggal 1 Desember 2022 di Desa Pisang Jaya.
Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Implementasi Diskresi Kebijakan Penggunaan Dana Desa belum baik karena tidak adanya sosialisasi pemerintah desa kepada masyarakat, tidak ada fasilitas dan bentuk kegiatan dari pemerintah desa, tidak adanya SOP dalam mendukung berjalannya Implementasi Diskresi Kebijakan Penggunaan Dana Desa Masa Pandemi Covid-19 di Desa Pisang Jaya Kecamatan Buay Madang Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur.
Kata kunci: Implementasi Diskresi, Dana Desa, Covid-19
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Universitas Baturaja > Jurnal > FISIP > Ilmu Pemerintahan UBR > Ilmu Pemerintahan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pemerintahan |
Depositing User: | Yudith Unbara |
Date Deposited: | 11 Apr 2023 02:13 |
Last Modified: | 11 Apr 2023 02:13 |
URI: | http://repository.unbara.ac.id/id/eprint/1393 |